Mengapa kali ini sya mengambil judul Gongsir masih dalam suasana Liburan bagi yang libur kalau saya sendiri tiap hari juga libur. hehehe Berawal dari bayangan kehidupan ketika masih duduk di bangku SD, Gongsir selalu menjadi teman untuk bersenda gurau hehe #emangnya gongsir tuh manusia. Becanda gan biar nggak selek hihi, serius terus kan asem ayo sambil baca postingan ini enaknya sambil ngemil gogsir+teh hitam pahit. Gongsir oh gongsir merupakan makanan tradisional dari daerah sunda, begitu lekatnya dengan tradisi sunda sampai-sampai begitu kita mencoba satu biji gongsir terasa keramah tamahan masyrakatnya apalagi penulis blog ini ramah dan cuuuttte. hehehehe
Tepatnya di daerah sukabumi kecamatan cibadak, kabupaten sukabumi Mang CIHIN begitu dikenal masyarakat bukan karena tampang atau memiliki segudang rahasia Mang cihin terkenal karena kesetiannya sebagai produsen tetap maupun distributor resmi GONGSIR. Tapi sebelumnya apa itu gongsir. Gongsir merupakan singkatan dari jagong (ind: jagung) dan gula pasir. Gongsir merupakan rebusan jagung yang diberi gula pasir dan ditambah parutan kelapa muda.
Kembali lagi ke mang Cihin, si mamang bejualan di mulai sejak tahun 1990-an sampai sekarang. Sama seperti kerak telor dari jakarta merupakan salah satu makanan yang harusnya dipelihara jangan sampai pudar dan jangan sampai tergerus zaman luntur karena makanan modern yang begitu instan dan penuh dengan pengawet. Kita sebagai Generasi Muda maupaun setengah muda patut memelihara budaya indonesia asli ini sekali lagi jangan sampai kalah oleh makanan modern keaslian dan uniknya makanan ini menjadi daya tarik bagi penikmat kuliner.
Fenomena-id #Wisata #Kuliner
0 Response to "GONGSIR Makanan Tradisional"
Post a Comment